Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Siswa SMP Melalui Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) Pada Materi Operasi Bilangan Bulat

  • Jufri Ade STKIP Kie Raha
Keywords: Model Pembelajaran Problem Based Learning, Matematika, hasil belajar

Abstract

Masalah utama dalam penelitian ini, yaitu mengenai hasil belajar matematika melalui model pembelajaran problem based learning materi operasi penjumlahan dan pengurangan. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas yang terdiri dari dua siklus setiap siklus dilaksanakan 3 kali pertemuan. Prosedur penelitian meliputi perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP Negeri 9 Kota Ternate dengan jumlah siswa 28 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, tes soal cerita penjumlahan dan pengurangan, dan dokumentasi sedangkan teknik analisis data menggunakan analisis data kuantitatif dan kualitatif.keberhasilan penelitian ini ditentukan oleh Kriteria Ketuntasan Minimum (KKM) yaitu 75 dan secara klasikal 80% siswa mencapai KKM.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat peningkatan aktivitas siswa, yaitu pada siklus I aktivitas siswa adalah 60% dan mengalami peningkatan pada siklus II yaitu 87%. Terjadi peningkatan hasil belajar dari siklus I diperoleh nilai rata-rata 72.64 dengan ketuntasan belajar 75%. Hal ini juga dapat dilihat pada aktivitas siswa yaitu pada siklus I berada pada kategori rendah dan siklus II berkategori tinggi sehingga menyebabkan terjadinya peningkatan hasil belajar. Peningkatan dapat dilihat pada hasil belajar siswa pada setiap siklus yaitu pada siklus I berada pada kategori cukup dan siklus II berada pada kategori baik. Pada siklus II nilai rata-rata menjadi 82% dengan ketuntasan belajar 90%. Sehingga dapat disimpulkan hasil belajar matematika pada siswa kelas VII SMP Negeri 9 Kota Ternate.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Agustin, M. K. D., & Anwar, W. S. (2017). Penerapan Model Pembelajaran Cooperative Script Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Kewarganegaraan. Pedagogia: Jurnal Ilmiah Pendidikan, 9(1), 461–468. https://doi.org/10.55215/pedagogia.v9i1.6669
Alfian, E., Kaso, N., Raupu, S., & Arifanti, D. R. (2020). Efektivitas Model Pembelajaran Brainstorming Dalam Effectiveness of Brainstorming Learning Model in Improving Students ’ Mathematics Learning Outcomes. Al Asma: Journal of Islamic Education, 2(1), 54–64.
Ananda, R. (2018). Penerapan Pendekatan Realistics Mathematics Education (Rme) Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Siswa Sekolah Dasar. Jurnal Cendekia : Jurnal Pendidikan Matematika, 2(1), 125–133. https://doi.org/10.31004/cendekia.v2i1.39
Astuti, A. (2021). Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Berbasis Problem Based Learning (PBL) untuk Kelas VII SMP/MTs Mata Pelajaran Matematika. Jurnal Cendekia : Jurnal Pendidikan Matematika, 5(2), 1011–1024. https://doi.org/10.31004/cendekia.v5i2.573
Fitria, Nofriyandi, Suripah, & Sthephani, A. (2023). Perangkat Pembelajaran Matematika Berbasis Problem Based Learning pada Materi Sistem Persamaan Linear Tiga Variabel. Jurnal Inovasi Pembelajaran MAtematika, 02(01), 93–102.
Ikhlas, A. (2018). Pengaruh Model Pembelajaran Berbasis Masalah dan Gaya Kognitif Siswa Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa di Kelas VIII SMP Negeri 7 Kerinci. Jurnal Ilmiah Ilmu Terapan Universitas Jambi|JIITUJ|, 2(2), 135–143. https://doi.org/10.22437/jiituj.v2i2.5988
Ismail, R. N., Mudjiran, & Neviyarni. (2019). Membangun karakter melalui implementasi teori belajar behavioristik pembelajaran matematika berbasis kecakapan abad 21. Menara Ilmu, XIII(11), 76–88. http://jurnal.umsb.ac.id/index.php/menarailmu/article/view/1649
Khikmiyah, F. (2021). Implementasi Web Live Worksheet Berbasis Problem Based Learning Dalam Pembelajaran Matematika. Pedagogy: Jurnal Pendidikan Matematika, 6(1), 1–12. https://doi.org/10.30605/pedagogy.v6i1.1193
Maghfiroh, I., Khotimah, K., & Verdianingsih, E. (2019). Pengembangan media pembelajaran matematika berbasis adobe flash untuk peserta didik kelas VIII. Exact Papers in Compilation (EPiC), 1(4), 177–186.
Mukhlesi Yeni, E., & Marisa, R. (2021). Teori Belajar Behavioristik Dalam Pembelajaran Matematika Sekolah Dasar Berdasarkan Kurikulum 2013. VARIASI : Majalah Ilmiah Universitas Almuslim, 13(2), 67–72. https://doi.org/10.51179/vrs.v13i2.531
Nanang, N., & Sukandar, A. (2020). Meningkatkan Kemampuan Siswa SDIT Miftahul Ulum Pada Operasi Bilangan Bulat Melalui CAI-Contextual. Mosharafa: Jurnal Pendidikan Matematika, 9(1), 71–82. https://doi.org/10.31980/mosharafa.v9i1.627
Ramadhani, R. (2016). Pengembangan Perangkat Pembelajaran Matematika yang Berorientasi pada Model Problem Based Learning. Kreano, Jurnal Matematika Kreatif-Inovatif, 7(2), 116–122. https://doi.org/10.15294/kreano.v7i2.7300
Srintin, A. S., Setyadi, D., & Mampouw, H. L. (2019). Pengembangan Media Permainan Kartu Umino Pada Pembelajaran Matematika Operasi Bilangan Bulat. Jurnal Cendekia : Jurnal Pendidikan Matematika, 3(1), 126–138. https://doi.org/10.31004/cendekia.v3i1.89
Sulisworo, D., Fakhrunisyah, & Basriyah, K. (2021). Problem Based Learning using Open Educational Resources to enhance Higher Order Thinking Skills in Physics Learning. Journal of Physics: Conference Series, 1783(1). https://doi.org/10.1088/1742-6596/1783/1/012108
Surya, Y. F. (2017). Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas IV SDN 016 Langgini Kabupaten Kampar. Jurnal Pendidikan Matematika, 1(1), 38–53. https://bit.ly/2MXn3xs
Suswandari, M. (2021). Peran Guru dalam Menstimulus Respon Siswa melalui Teori Belajar Behavioristik. Absorbent Mind, 1(1), 47–55. https://doi.org/10.37680/absorbent_mind.v1i1.781
Tyas, R. (2017). Kesulitan Penerapan Problem Based Learning dalam Pembelajaran Matematika. Tecnoscienza, 2, 43–52.
Widayanti, R., & Dwi Nur’aini, K. (2020). Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Matematika dan Aktivitas Siswa. Mathema: Jurnal Pendidikan Matematika, 2(1), 12. https://doi.org/10.33365/jm.v2i1.480
Yustianingsih, R., Syarifuddin, H., & Yerizon, Y. (2017). Pengembangan Perangkat Pembelajaran Matematika Berbasis Problem Based Learning (PBL) untuk Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah Peserta Didik Kelas VIII. JNPM (Jurnal Nasional Pendidikan Matematika), 1(2), 258. https://doi.org/10.33603/jnpm.v1i2.563
Published
2023-06-03